Wednesday, November 17, 2021

Karawang Masa Tarumanagara

  

 Karawang Pada Masa Tarumanagara 

 .


Keberadaan Kerajaan Tarumanagara diketahui berdasarkan tinggalan prasasti, berita Cina dan juga pecandian Batujaya. Dari sejumlah tinggalan tersebut para ahli berpendapat bahwa dahulu Tarumanagara mendirikan pusat pemerintahannya di daerah Karawang Utara. Teks Wangsakerta juga menulis bahwa pusat Tarumanagara berada di sebelah barat Sungai Citarum, sebelum kemudian pindah ke lokasi yang lebih dekat ke pantai yang bernama  Sundapura. Pantun Bogor secara samar menyebutnya berada di sekitar wilayah Kalapa (Sunda Kalapa). 

 

Ditemukannya Pecandian Batujaya menunjukkan  bahwa pada masa lalu Karawang merupakan sebuah wilayah yang memiliki peradaban tinggi dan telah menjalin hubungan dengan bangsa-bangsa lain. Pendiri Tarumanagara berasal dari Wangsa Salankaya, India. Mereka mengetahui keberadaan pelabuhan di  Muara Citarum berdasarkan informasi dari para pedagang, karena sebagaimana hasil penelitian O.W Wolter, di Muara Citarum terdapat pelabuhan dagang yang ramai bernama Koying yang dikunjungi oleh pedagang dari berbagai negeri.  Sementara itu Teks Wangsakerta menuturkan bahwa pada masa Kerajaan Tarumanagara di Karawang juga terdapat beberapa kerajaan lokal seperti Pura Dalem, Muara Suba, Karang Sadulang dan beberapa nama lainnya termasuk Kuta Tandingan.

No comments:

Post a Comment

KI LUTUNG - ( karawang - jawa barat - Indonesian FOLKSLORE )

KI LUTUNG - ( karawang - jawa barat - Indonesian FOLKSLORE)    In the beginning of history, in Heaven, The Hiyang Guriang Tungga...